Rossi dan Vinales Dinilai Kompak, Marquez Khawatir
CATALUNYA – Peta kekuatan persaingan MotoGP diprediksi bakal sengit. Movistar Yamaha masih layak diperhitungkan menjadi pesaing utama dari Repsol Honda.
Musim depan Movistar Yamaha akan diisi oleh duet Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Nama terakhir bisa menjadi ancaman sebab mantan rider Suzuki tersebut mampu mengakhiri klasemen balap dengan berada di posisi keempat. Belum lagi dengan Jorge Lorenzo yang bergabung bersama Ducati Corse.
Tak pelak, Marc Marquez sebagai juara dunia 2016, merasa khawatir dengan duet Rossi dan Vinales. Pembalap Repsol Honda itu tentu bakal terus berusaha keras meningkatkan kemampuannya di lintasan balap.
“Menarik sekali melihat apa yang bakal terjadi antara Rossi dan Vinales. Mereka merupakan rekan setim yang kompak, tapi persaingan di dalam lintasan balap tentu akan berbeda,” ujar Marquez mengutip Marca, Selasa (20/12/2016).
“Pesaing terkuat untuk saya tentu masih milik Rossi dan Lorenzo, tapi saya rasa Vinales bisa memberikan kejutan musim depan. Kehadiran rival baru seperti ini membuat saya harus lebih berkonsentrasi lebih daripada sebelumnya,”pungkas pembalap berusia 23 tahun tersebut.
Post a Comment