Header Ads

Tes Thailand: Crutchlow tercepat, Rossi kedelapan

Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, menjadi yang tercepat pada hari pertama tes pramusim MotoGP Thailand. Valentino Rossi terpaut selisih 0,392 detik.
Tes yang dimulai pukul 09:30 hingga 17:30 waktu setempat, tidak ada perbedaan jam dengan Indonesia, berlangsung dalam kondisi cerah dan terbilang sangat panas di Buriram, Jumat (16/2).
Cal Crutchlow tercepat di tes perdana hari ke-1 di Thailand


Danilo Petrucci membuka jalannya tes dengan posisi teratas, disusul Marc Marquez, Crutchlow, Johann Zarco dan Andrea Dovizioso. Sedangkan, Rossi di posisi kesembilan dan Hafizh Syahrin (Tech 3) terbawah.

Posisi pimpinan kemudian berganti ketika Marquez memperbaiki catatan waktunya. Sang juara dunia bertahan lalu meningkatkan menjadi 1 menit 30,912 detik dan bertahan jelang berakhirnya tes.

Mengira tes hari pertama bakal dikuasai The Baby Alien, Crutchlow justru membuat kejutan dengan mencetak catatan waktu lebih cepat, yakni 1 menit 30,797 detik. Ia unggul begitu tipis 0,012 detik dari pembalap Suzuki, Alex Rins.
Marquez akhirnya harus puas di posisi ketiga. Tapi ia mengungguli Dovizioso dan Dani Pedrosa. Adapun, posisi keenam dihuni Petrucci, di depan rekan setim anyarnya, Jack Miller.

Rossi, yang merayakan ulang tahun ke-39, menempati posisi kedelapan. Catatan waktu terbaik The Doctor adalah 1 menit 31,189 detik. Andrea Iannone dan Jorge Lorenzo melengkapi 10 besar.

Sementara itu, Takaaki Nakagami menunjukkan performa yang sangat impresif sepanjang menjalani tes hari pertama. Pembalap muda Jepang itu juga merupakan rookie terbaik, di mana ia berada pada posisi ke-17.

Dan pembalap Malaysia, Syahrin, menjadi pembalap paling lambat. Kendati demikian, ia mampu beradaptasi cukup cepat dengan YZR-M1. Syahrin pun menutup tes hari pertama dengan catatan waktu terbaik 1 menit 33,165 detik.

Insiden kecelakaan mewarnai jalannya tes Thailand hari pertama ini. Crutchlow, Alvaro Bautista dan Pedrosa mengalami kecelakaan di tikungan terakhir. Kecelakaan juga dialami rookie Xavier Simeon dan Mika Kallio.

Berikut Hasil tes hari ke-1 sirkuit Buriram

 Pos. No.PembalapMotor Waktu Gap
35 Cal CrutchlowHonda1'30.797
42 Alex RinsSuzuki1'30.8090.012
93 Marc MarquezHonda1'30.9120.115
4 Andrea DoviziosoDucati1'30.9450.148
26 Dani PedrosaHonda1'30.9600.163
9 Danilo PetrucciDucati1'31.0030.206
43 Jack MillerDucati1'31.0440.247
46 Valentino RossiYamaha1'31.1890.392
29 Andrea IannoneSuzuki1'31.2350.438
10 99 Jorge LorenzoDucati1'31.2460.449
11 25 Maverick VinalesYamaha1'31.2940.497
12 5 Johann ZarcoYamaha1'31.3050.508
13 53 Tito RabatDucati1'31.5230.726
14 19 Alvaro BautistaDucati1'31.5250.728
15 41 Aleix EspargaroAprilia1'31.6620.865
16 45 Scott ReddingAprilia1'31.6850.888
17 30 Takaaki NakagamiHonda1'31.6920.895
18 17 Karel AbrahamDucati1'31.6980.901
19 21 Franco MorbidelliHonda1'31.7290.932
20 38 Bradley SmithKTM1'31.7410.944
21 12 Thomas LuthiHonda1'32.7161.919
22 10 Xavier SimeonDucati1'32.7201.923
23 36 Mika KallioKTM1'32.7491.952
24 55 Hafizh SyahrinYamaha1'33.1652.368
sumber: Motorsport.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.