Zarco Tertarik bergabung Honda dan setim dengan Marquez
Johann Zarco mengaku tertarik untuk bergabung dengan tim Repsol Honda tahun depan sebagai rekan satu tim baru Marc Marquez. Masa depan Zarco menjadi topik terpanas dalam rumor perpindahan pembalap, hampir semua pabrikan dikabarkan memburu Rookie of The Year musim lalu.
Zarco tertarik bergabung di Honda dan Marquez |
KTM dan Suzuki diketahui ingin merekrut Zarco, sementara Yamaha juga dikabarkan akan memberi motor spek pabrikan tahun depan untuk mempertahankan pembalap Prancis itu.
Ducati juga diisukan telah melakukan kontak dengan manajemen Zarco, meski mereka mengklaim prioritas mereka saat ini adalah mempertahankan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo.
Selain itu, Honda juga mempertimbangkan Zarco sebagai calon pendamping Marquez musim depan. Menggantikan Dani Pedrosa yang kontraknya akan berakhir tahun ini.
Ketika ditanya bagaimana rasanya menjadi rekan satu tim Marquez, Zarco menjawab: "Kenapa harus takut? Menjadi rekan satu tim Marquez bisa menjadi hal yang bagus.
"Ini seperti tim impian, tim Repsol Honda ini. [Saat saya kecil], saya ingat [melihat] beberapa foto Mick Doohan, kemudian Valentino Rossi, dan saat ini Marquez.
"Saya harus menunggu dan membuat keputusan. Pertama-tama kami melihat beberapa balapan awal dan kemudian kami akan mengetahuinya."
Bos Tech 3, Herve Poncharal, baru-baru ini mengungkapkan harapannya untuk mempertahankan Zarco setelah berpisah dengan Yamaha, dan menjadi tim satelit KTM tahun depan.
Namun ia menekankan tidak akan menahan pembalap bintangnya untuk pergi jika mendapatkan tawaran yang lebih baik.
"Kami tidak akan mengganggu keputusan Johann," ujar Poncharal kepada Motorsport.com. "Dialah yang harus memilih jalannya, dan saya rasa tim harus menghormatinya."
Direktur KTM Motorsport, Pit Beirer, juga menambahkan perjanjian mereka dengan Tech 3 tidak melibatkan Zarco dalam klausulnya.
"Saya sangat senang kami dapat menandatangani kesepakatan dengan Tech 3," tuturnya.
"Itu akan membuat struktur dan basis yang memungkinkan kami memiliki empat pembalap MotoGP di masa depan, dan benar-benar memunculkan generasi muda kami juga ke MotoGP.
"Saya tidak ingin menyembunyikan bahwa Johann merupakan salah satu pembalap yang ingin kami ajak bicara tentang masa depan, tapi saya juga ingin menegaskan Zarco bukanlah bagian dari kerja sama dengan Tech 3.
"Saya sangat senang dan bangga bahwa ia [Poncharal] mempercayai proyek kami, dan kami mendapat tim yang luar biasa di pihak kami. Saatnya untuk fokus kepada para pembalap."
Sumber: motorsport.com
Post a Comment