Header Ads

FP2 MotoGP Amerika: Iannone menggebrak, Marquez terjatuh

Gebrakan pada menit akhir mengantarkan Andrea Iannone sebagai pemimpin Free Practice 2 MotoGP Amerika. Juara dunia bertahan Marc Marquez kecelakaan.
Iannone tercepat di sesi FP2 Motogp Austin 2018

Iannone sebenarnya sempat menduduki posisi pertama saat menit-menit awal, Jumat (20/4), namun ia hanya bertahan sebentar. Marquez menggusurnya dengan catatan waktu 2 menit 06,125 detik – sekaligus melanjutkan dominasinya.

Pertengahan sesi, The Baby Alien menembus di bawah 2 menit 05 detik. Tak lama kemudian, ia terjatuh di Tikungan 11. Beruntung bagi sang pembalap, kondisinya baik-baik saja dan bahkan mampu mempertajam catatan waktu menjadi 2 menit 04,655 detik jelang berakhirnya FP2.

Kendati demikian, sesi latihan kedua justru diklaim Iannone. Tepat usai Marshal mengibaskan bendera kotak-kotak, pembalap Suzuki itu membukukan 2 menit 04,599 detik. Ia unggul cukup tipis 0,056 detik atas Marquez pada posisi kedua.
Pembalap Yamaha, Maverick Vinales, mengakhiri latihan Jumat dengan hasil bagus. Ia menempati posisi ketiga, di depan rekan setim Valentino Rossi dan pemuncak klasemen sementara, Cal Crutchlow.

Seolah tak mau ketinggalan dari Iannone, Alex Rins turut menyuguhkan penampilan apik. Pembalap Spanyol itu menghuni posisi keenam, mengungguli duo Ducati: Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso.

Sedangkan mengisi posisi kesembilan ada nama Aleix Espargaro, dan diikuti Dani Pedrosa. Raihan 10 besar tentu hal baik bagi pembalap Repsol Honda ini, mengingat ia harus menahan rasa sakit sepanjang menjalani sesi latihan kedua.

Rookie terbaik pada FP2 disabet pembalap anyar Tech 3, Hafizh Syahrin, yang berhasil menempati posisi ke-16. Ia sendiri terpaut tiga tingkat di bawah Johann Zarco, dan satu tempat di atas rivalnya dari LCR Honda, Takaaki Nakagami.

Marquez bukan satu-satunya pembalap yang mengalami kecelakaan. Insiden serupa turut dialami Pol Espargaro dan Nakagami. Keduanya terjatuh di Tikungan 15 dan 5.

Austin, Friday, April 20, 2018
Pos.Num.RiderNationTeamBikeKm/hTimeGap 1st/Prev.
129Andrea IANNONEITATeam SUZUKI ECSTARSuzuki337.92'04.599
293Marc MARQUEZSPARepsol Honda TeamHonda341.62'04.6550.056 / 0.056
325Maverick VIÑALESSPAMovistar Yamaha MotoGPYamaha341.32'04.8630.264 / 0.208
446Valentino ROSSIITAMovistar Yamaha MotoGPYamaha341.62'04.9580.359 / 0.095
535Cal CRUTCHLOWGBRLCR Honda CASTROLHonda347.92'05.0880.489 / 0.130
642Alex RINSSPATeam SUZUKI ECSTARSuzuki339.52'05.4520.853 / 0.364
799Jorge LORENZOSPADucati TeamDucati340.42'05.4870.888 / 0.035
84Andrea DOVIZIOSOITADucati TeamDucati344.42'05.6471.048 / 0.160
941Aleix ESPARGAROSPAAprilia Racing Team GresiniAprilia339.82'05.7391.140 / 0.092
1026Dani PEDROSASPARepsol Honda TeamHonda342.82'05.7611.162 / 0.022
119Danilo PETRUCCIITAAlma Pramac RacingDucati347.92'05.8891.290 / 0.128
1253Tito RABATSPAReale Avintia RacingDucati339.42'05.9101.311 / 0.021
135Johann ZARCOFRAMonster Yamaha Tech 3Yamaha339.32'05.9331.334 / 0.023
1443Jack MILLERAUSAlma Pramac RacingDucati337.92'06.0161.417 / 0.083
1545Scott REDDINGGBRAprilia Racing Team GresiniAprilia332.72'06.0781.479 / 0.062
1655Hafizh SYAHRINMALMonster Yamaha Tech 3Yamaha340.12'06.2191.620 / 0.141
1730Takaaki NAKAGAMIJPNLCR Honda IDEMITSUHonda336.02'06.3971.798 / 0.178
1817Karel ABRAHAMCZEAngel Nieto TeamDucati341.22'06.5551.956 / 0.158
1912Thomas LUTHISWIEG 0,0 Marc VDSHonda335.92'06.6252.026 / 0.070
2021Franco MORBIDELLIITAEG 0,0 Marc VDSHonda335.52'06.6402.041 / 0.015
2119Alvaro BAUTISTASPAAngel Nieto TeamDucati340.02'06.6832.084 / 0.043
2238Bradley SMITHGBRRed Bull KTM Factory RacingKTM337.02'07.0332.434 / 0.350
2344Pol ESPARGAROSPARed Bull KTM Factory RacingKTM341.02'07.1362.537 / 0.103
2410Xavier SIMEONBELReale Avintia RacingDucati335.92'08.0213.422 / 0.885

Weather Conditions:


|  
 
Track Condition: Dry|  
 
Air: 22º|
 
Humidity: 48%|  
 
Ground: 33º

Records:

Fastest Lap:Lap: 16Andrea IANNONE2'04.599159.2 Km/h
Circuit Record Lap:2014Marc MARQUEZ2'03.575160.6 Km/h
Best Lap:2015Marc MARQUEZ2'02.135162.4 Km/h
sumber: motogp.com, motorsport.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.