Header Ads

Morbidelli Berambisi bisa berduel dan kalahkan Rossi di Sirkuit musim 2021

Dikutip dari wawancara Morbidelli dan motorsport.com ternyata dia punya keinginan bisa bertarung dengan mentornya di akademi balapmotor VR46 dan rekan setimnya untuk musim 2021 yaitu Valentino Rossi.



Rossi sepakat menandatangani kontrak satu tahun untuk memperkuat Petronas Yamaha SRT pada September lalu dan tetap dapat dukungan penuh dari pabrikan.

Dalam tim satelit Yamaha itu, The Doctor bakal bergabung dengan Morbidelli, anak didiknya di Akademi VR46 sekaligus runner-up MotoGP 2020.

Rossi, juara dunia MotoGP tujuh kali, bertukar tempat dengan Fabio Quartararo yang naik ke tim utama, Monster Energy Yamaha, mulai musim depan.  

Yamaha tentu saja berharap The Doctor dan Morbidelli dapat membangun kerja sama yang solid serta persaingan sehat di kelas premier musim depan.

Untuk diketahui, Morbidelli adalah anak didik pertama Rossi yang sukses meraih titel juara dunia. Hal itu diwujudkan Franky di kelas Moto2 pada 2017.

Rider keturunan Brasil ini juga lulusan VR46 pertama yang turun di MotoGP. Ia melakoni debut bersama tim satelit Honda dua tahun lalu sebelum gabung ke Yamaha pada 2019.

Rossi dan Morbidelli punya hubungan yang sangat baik. Keduanya juga akrab. Namun musim 2021 akan menjadi periode baginya untuk bisa mengalahkan sang mentor.

"Saya tidak sabar bertarung dengannya. Itu sesuatu yang saya tunggu-tunggu. Saat saya dapat berduel dengan Vale, rasanya berbeda," ujar Morbidelli kepada Motorsport.com.

"Biasanya, saya tidak bisa tertawa ketika melawan rider lain di dalam sirkuit, khususnya di kelas MotoGP. Namun saat saya berhadapan dengan Vale saya sangat enjoy."

"Saya bukan ingin menunjukkan kepadanya apa yang telah saya pelajari. Alasan saya adalah ingin menjadi lebih cepat darinya," pembalap 25 tahun itu menambahkan.

sumber:motorsport.com


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.