Header Ads

mesin motor Morbidelli ngebul di sesi latihan bebas GP Doha ,Yamaha melorot Ducati menggila

Franky dikenai black flag (bendera hitam) dengan lingkaran oranye, yang menandakan masalah teknis, setelah motor M1 Spek A miliknya mengeluarkan asap di Tikungan 1.

Meski dapat melanjutkan sesi latihan bebas pertama, Morbidelli turun ke trek lagi usai dihantam kendala yang sama jelang berakhirnya FP1.




Motorsport.com telah mendapatkan informasi, bahwa Morbidelli tidak mengalami masalah mesin terminal. Akan tetapi, Yamaha memilih untuk menarik mesin yang bermasalah untuk mencoba mencari penyebabnya.

Pabrikan garpu tala meyakini, problem pada mesin motor Morbidelli berasal dari sistem di mana oli melewati mesin.

Yamaha tak diizinkan membuka mesin tanpa persetujuan tertulis dari Direktur Teknis MotoGP jika semua pabrikan lain setuju. Namun mereka dapat menggunakan kamera mikroskopis untuk menyelidiki bagian dalam mesin serta cairan khusus.


Dengan keputusan Yamaha menarik mesin, berarti Morbidelli akan membuka segel mesin ketiga dari alokasi tujuh untuk sepanjang musim 2021.

Akhir pekan lalu, Morbidelli kesulitan melaju kencang dalam perlombaan MotoGP Qatar, karena problem dengan holeshot device pada motornya.

Pemakai nomor start #21 itu mengungkapkan, bahwa penyebab pasti dari masalah tersebut belum teridentifikasi. Tetapi timnya telah melakukan perombakan besar di tunggangannya.

Morbidelli sendiri menuntaskan FP1 pada posisi kelima - terpaut 0,346 detik dari pembalap tercepat, Aleix Espargaro - meski dilanda masalah teknis.Ini bukan kali pertama Morbidelli didera problem keandalan mesin. Musim lalu, dia bahkan harus gagal finis di MotoGP Andalusia saat tengah berada posisi keempat.

Yamaha dibayangi masalah keandalan mesin usai Valentino Rossi dan Morbidelli tersingkir dari MotoGP Spanyol dan Andalusia lantaran kerusakan motor. Analisis saat itu menyimpulkan adanya kesalahan katup dari pemasok sekunder.

Karena aturan pembekuan mesin, Yamaha tidak dapat membuka segel mesin untuk memperbaiki persoalan tersebut, meski sempat meminta kepada MSMA (Motor Sport Manufacturer Association/Asosiasi Pabrikan) dengan alasan keamanan, tetapi kemudian menarik permintaannya.

Usai dilakukan pengawasan internal, Yamaha Motor Company gagal mematuhi protokol yang mengharuskan mereka memperoleh persetujuan dengan suara bulat dari MSMA (Asosiasi Pabrikan) untuk perubahan teknis.

FIM (Federasi Balap Motor International) pun menjatuhkan hukuman berupa pengurangan poin kepada Yamaha setelah terbukti bersalah melakukan perubahan teknis pada mesin yang mereka gunakan.

Tiga pembalap yang memacu Desmosedici GP21 merajai FP2 MotoGP Doha, dengan Jack Miller keluar sebagai terkencang.

Dominasi skuad Borgo Panigale sudah terlihat sejak menit awal sesi latihan bebas kedua berlangsung di Sirkuit Internasional Losail, Jumat (2/4/2021).

Francesco Bagnaia membukukan 1 menit 54,074 detik untuk urutan teratas, dan bertahan hingga pertengahan FP1. Posisinya kemudian digusur rookie Jorge Martin, sebelum diambil alih Alex Rins.

Jelang 12 menit tersisa, para rider kelas premier nampaknya mulai fokus melakukan time attack demi mengamankan tiket Q2. Dimulai dari Fabio Quartararo yang bertengger di puncak, tetapi lalu ditaklukkan Aleix Espargaro.

Sesi latihan bebas kedua makin berjalan ketat saat memasuki menit-menit akhir. Miller membuat gebrakan besar, melompat dari urutan ke-19 dan merebut posisi puncak dengan 1 menit 53,145 detik.

Bagnaia serta Johann Zarco berupaya memperbaiki catatan waktunya, namun kedua pembalap akhirnya harus puas menempati tempat kedua dan ketiga, mengungguli rider anyar Quartararo.

Urutan kelima berhasil diamankan Martin. Walau kehilangan tiga besar, pembalap Pramac Racing itu berada di atas Espargaro dan Franco Morbidelli. Sedangkan posisi kedelapan dihuni Rins.

Pemenang MotoGP Qatar, Maverick Vinales, menuntaskan FP1 pada urutan kesembilan. Mencatatkan lap time terbaik 1 menit 53,872 detik, dia lebih lambat hampir 0,8 detik dari Miller.

Stefan Bradl tampil baik untuk Repsol Honda Team. Rider pengganti Marc Marquez itu menempati posisi ke-10, mampu unggul atas Danilo Petrucci serta juara dunia bertahan, Joan Mir.

Sementara itu, Valentino Rossi membuat peningkatan cukup bagus. Setelah tercecer di urutan ke-17 saat sesi latihan bebas pertama, The Doctor mengisi tempat ke-14. Namun, dia terpaut hampir satu detik.

Dua kecelakaan mewarnai jalannya FP2. Dan dua insiden tersebut dialami duet LCR Honda di tikungan berbeda. Takaaki Nakagami lebih dulu terjatuh di Tikungan 7, sebaliknya Alex Marquez tersungkur di Tikungan 16.

Sumber: motorsport.com

Hasil FP2 Motogp Doha 2021

Pos#RiderMotorLapWaktuGapIntervalkm/j Av_speedSpeed Trap
143Australia Jack Miller
Ducati151'53.145171.178348
263Italy Francesco Bagnaia
Ducati151'53.4580.3130.313170.706348
35France Johann Zarco
Ducati171'53.5370.3920.079170.587356
420France Fabio Quartararo
Yamaha161'53.5830.4380.046170.518343
589Spain Jorge Martin
Ducati171'53.5930.4480.010170.503354
641Spain Aleix Espargaro
Aprilia111'53.6460.5010.053170.423343
721Italy Franco Morbidelli
Yamaha151'53.6990.5540.053170.344342
842Spain Alex Rins
Suzuki171'53.7130.5680.014170.323342
912Spain Maverick Viñales
Yamaha181'53.8720.7270.159170.085342
106Germany Stefan Bradl
Honda181'53.9140.7690.042170.022349
1188Portugal Miguel Oliveira
KTM171'53.9440.7990.030169.978347
129Italy Danilo Petrucci
KTM161'53.9690.8240.025169.940343
1336Spain Joan Mir
Suzuki171'54.0120.8670.043169.876341
1446Italy Valentino Rossi
Yamaha181'54.1120.9670.100169.727347
1530Japan Takaaki Nakagami
Honda131'54.1270.9820.015169.705348
1673Spain Alex Marquez
Honda161'54.1481.0030.021169.674347
1744Spain Pol Espargaro
Honda151'54.2051.0600.057169.589350
1833South Africa Brad Binder
KTM151'54.2371.0920.032169.542350
1923Italy Enea Bastianini
Ducati161'54.5161.3710.279169.129347
2010Italy Luca Marini
Ducati171'54.6801.5350.164168.887346
2132Italy Lorenzo Savadori
Aprilia171'54.9711.8260.291168.459338
2227Spain Iker Lecuona
KTM151'55.3692.2240.398167.878346




Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.